Visi Misi dan Tujuan

UPT Perpustakaan UMSurabaya dituntut untuk meningkatkan kinerja dan kualitas agar dapat menjawab tuntutan globalisasi informasi dalam menunjang catur darma perguruan tinggi. Untuk itu UPT Perpustakaan menetapkan visi dan misi sebagai instrument pembangun kesamaan dan kesepahaman langkah dalam merencanakan pelaksanaan program perpustakaan dalam kurun waktu empat tahun ke depan (2017 -2020).

VISI:

Untuk melaksanakan tugas dan fungsi tersebut, maka visi UPT Perpustakaan UMSurabaya untuk empat tahun ke depan dirumuskan sebagaiberikut:

“Menjadi perpustakaan modern yang mendukung pelaksanaan pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan kerjasama serta pengembangan moralitas, intelektualitas dan jiwa enterpreneur”

MISI:

Misi adalah sesuatu yang harus diemban atau dilaksanakan yang merupakan penjabaran dari visi yang telah ditetapkan. Untuk mewujudkan visi UPT Perpustakaan UMSurabaya, maka ditetapkan Misi sebagai berikut:

1.  Menunjang terwujudnya Catur Dharma Perguruan Tinggi dengan menyediakan layanan informasi yang relevan dengan kebutuhan pemustaka

2.     Menyediakan semua local content yang open access dalam repository Universitas

3.   Memberikan  layanan kepustakaan  yang berkualitas sesuai dengan standar pelayanan minimum untuk mendukung kebutuhan informasi bagi seluruh civitas akademika

4.      Memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) dalam pengembangkan sistem otomasi perpustakaan yang standar

5.      Meningkatkan profesionalisme pustakawan

6.      Mengembangkan pengelolaan dan penyelenggaraan perpustakaan   yang efisien dan efektif menuju  perpustakaan terakreditasi unggul.

Tujuan:

Tujuan adalah sesuatu yang akan dicapai atau dihasilkan dalam jangka waktu 1 (satu) sampai dengan 4 (empat) tahun. Tujuan ditetapkan dengan mengacu kepada pernyataan visi dan misi serta didasarkan pada isu-isu dan analisis strategis.

Dalam rangka mendukung upaya mengembangkan visi dan misi yang telah ditetapkan, perlu dirumuskan beberapa tujuan UPT Perpustakaan UMSurabaya sebagai berikut :

1.  Menyediakan layanan informasi yang menunjang terwujudnya Catur Dharma Perguruan Tinggi dan relevan dengan kebutuhan pemustaka

2.    Menyediakan semua local content yang open access dalam repository Universitas

3.    Tercapainya layanan kepustakaan yang berkualitas sesuai dengan standar pelayanan minimum untuk mendukung kebutuhan informasi bagi seluruh civitas akademika

4.      Terwujudnya sistem otomasi perpustakaan yang standar berbasis teknologi informasi dan komunikasi (TIK)

5.      Tercapainya layanan perpustakaan yang profesional oleh pustakawan

6.      Tercapainya akreditasi perpustakaan unggul